Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Buku Yang Membangun (Start - Up)

Category : Labels: ,

Akhirnya penulis bisa juga membuat artikel Tag Buku dari teman saya Agusta27 setelah kemarin lupa. (ehehe). Tapi, ini memang sebuah kesempatan bagus bagi saya untuk share kepada teman - teman tentang beberapa buku yang saya sukai sejak kecil dan bahkan yang berpartisipasi dalam membangun bakat dan minat saya.
Kalau dilihat sich memang terkesan kekanak-kanak an dan lucu. :D:

Majalah Bobo
Majalah ini cukup berperan dalam membangkitkan minat saya dalam membaca dan bercerita juga. Soalnya, dulu waktu saya masih kelas 3 SD saya terbilang cukup malas membaca. Tapi, setelah kenal majalah ini dari seorang teman yang tiap hari sebagai teman bermain. Awalnya malas juga membaca, mungkin hanya dilihat gambar- gambarnya yang menarik dan lucu - lucu itu. Akhirnya tergoda juga untuk membaca dan efeknya pun mempunyai cita - cita sebagai penulis dan komikus. Tiap hari belajar menggambar (nyontek awalnya) anime / kartun Jepang. Dan kadang - kadang membuat cerpen (yang sejujurnya tak pernah selesai sampai sekarang).:siul:


Majalah Info Komputer
Nah, untuk majalah yang satu ini, saya kenalnya baru setelah saya masuk ke Sekolah Menengah Kejuruan. Saya jadi suka membaca majalah ini karena ingin menambah wawasan dalam bermain komputer. Banyak hal baru yang disajikan dalam buku ini. Tips trik merawat PC dan Oprek PC dan Tutorial Multimedia ada di majalah ini. Dan tentunya banyak bonus yang diberikan oleh buku ini.


Majalah Neotek
Ini salah satu majalah kesukaan saya juga ketika masih menduduki Sekolah Menengah Kejuruan. Saya mendapatkan buku ini sudah versi bekas. Sebenarnya bukan bekas, soalnya masih terbungkus dengan rapi dan bonus CD nya pun masih ada. Ya buku yang sudah lama begitu saja.(ehehe)
Saya menjadi lebih senang dalam hal meng-oprek PC dan Jaringan karena majalah ini. Buku ini bagus bagi yang ingin memperdalam ilmu secara otodidak dalam hal PC Security dan Networking (Keamanan dan Jaringan). Tapi sayangnya, versi cetak dari majalah ini beberapa tahun yang lalu, saya ketahui sudah tidak beredar lagi. Padahal isinya bagus lowh.

Nah, bagaimana dengan teman - teman ?. Buku apakah yang sekiranya penting dalam hidup anda. Silahkan dibagi. Saya tidak akan mentag lagi teman - teman berikutnya. Karena mungkin, teman - teman saya (yang sudah saya kenal dengan baik) yang akan saya tag sudah tahu akan arti dari tag buku ini (maaf bila vulgar)sorry . Dan jadi tidak sopan donk bila saya mentag kepada teman - teman yang belum saya kenal sama sekali. :D

7 Komentar:

Wah aku suka buku yang kayak gitu.. mantap sob!!

postingan yang bagus sob .. keep share n sukses slalu ... salam

wah buku-bukunya keren sob....mmbaca emang bagus untuk kita...:D

ya.. memang buku jendela ilmu ... ayoo membaca !!!

wahhh...pngn tu,
Q ska bku ttg komptr (lha emank jurusan na haha)
knp bku bgus bs g beredar gi bgtu iaa, kan bs b'mnfaat

aq juga suka Bobo ^_^

saya dulu juga belangganan bobo mas :D
masih inget semuatokoh tokohnya sampai kini

Post a Comment