Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Cara Menggunakan (Setting) Free Public DNS di Windows XP

Category : Labels: , , , , ,

Melengkapi artikel sebelumnya tentang Free Public DNS, akhirnya dibuatlah tutorial berikut ini. Cara menggunakan Free Public DNS di Windows XP.

DNS Work

Setting Free Public DNS di Windows XP

1. Buka Control Panel dan klik “Network and Internet Connections”.


2. Lalu klik “Network Connections”.


3. Pilih Koneksi Internet yang anda gunakan dan yang sedang aktif.



4. Pilih Tab General ► Internet Protocol (TCP/IP) ► dan klik tombol Properties.


5. Lihat pada bagian DNS. Bila baris kolom tersebut sudah terisi dengan angka, silahkan catat dulu angka tersebut di tempat lain. Itu adalah DNS IP anda. Hal ini berguna bila nantinya IP DNS anda tidak bekerja dengan semestinya, jadi anda bisa mengembalikan ke keadaan semula. Dan bila radio check sudah terisi dengan "obtain automatically" . Ganti dulu dengan mencentang “use the following....” untuk dapat mengisinya.


6. Setelah semua kosong, silahkan diisi dengan IP Free Public DNS yang anda kehendaki. Jadi, apabila anda ingin menggunakan Free Public DNS nya Google, silahkan diisi dengan ( 8.8.8.8 and 8.8.4.4 ).

7. Buka browser anda dan mulailah berselancar. Bila anda tidak mendapatkan atau merasakan perubahan apapun, silahkan restart / reboot komputernya dahulu.

2 Komentar:

fungsinya buat apa..bos

DNS merupakan hal yang sangat rumit untuk dijelaskan, dan aku tidak ingin masuk ke rincian, jadi saya hanya akan memberikan gambaran umum. Sebuah server DNS adalah seperti buku telepon. Jika Anda ingin menghubungi seseorang dengan menggunakan ponsel Anda, Anda mungkin harus mencari nomor telepon mereka. Setiap situs di internet memiliki nomor 12 digit (IP Address) bahwa PC Anda perlu ketahui agar kontak itu. Ketika Anda mengetik nama situs web ke dalam browser, PC Anda menanyakan pertanyaan tersebut (IP Addres) ke server DNS (buku telepon), server DNS melaporkan alamat IP (nomor telepon) yang cocok dengan tadi kembali ke PC Anda, dan PC memulai koneksi dengan situs yang Anda diminta. Ini semua terjadi secara otomatis dan Anda benar-benar tidak perlu tahu tentang DNS untuk menggunakannya. Kebanyakan orang menggunakan server DNS pribadi yang diberikan oleh mereka (Internet Service Provider), Namun, ada banyak Free Public (umum) DNS server di luar sana yang bisa digunakan. Dan Untuk list Free Public DNS yang ada, silahkan di cek di postingan sebelumnya di Free Public DNS

Post a Comment